Monday, July 10, 2017

Manfaat Buah Naga Untuk Kesehatan

Manfaat Buah Naga Untuk Kesehatan-Pada artikel saya kali ini saya akan mengajak anda untuk membahas berbagai macam khasiat dari buah-buahan terutama buah naga merah. Buah ini memiliki manfaat yang sangat banyak namun pada pembahasan kali ini tidak akan dibahas semua dan akan dilanjutkan pada artikel yang lain. Buah naga adalah buah dari beberapa jenis kaktus yang berasal dari Meksiko Amerika Tengah dan Amerika Selatan. Namun saat ini buah naga telah dibudidayakan di negara-negara partai seperti Taiwan, vietnam, Filipina, Indonesia dan Malaysia. Lalu kenapa diberi nama buah naga, naga atau Dragon ini sebenarnya diambil dari kepercayaan orang Vietnam. Mereka menganggap buah ini sangat diberkahi, dan mereka juga selalu meletakkan buah ini di antara patung naga. lalu apa Manfaat Buah Naga Untuk Kesehatan?

Buah naga kaya akan lemak tak jenuh yang penting bagi tubuh kita, buah naga juga kaya akan nutrisi dan juga vitamin. Kadar serat yang ada pada buah naga memiliki manfaat yang sangat bagus untuk mengatur pencernaan dan mengatur kadar gula darah manusia. Bijinya yang berwarna hitam mengandung asam lemak esensial dalam jumlah yang banyak. Zat-zat inilah yang membuat buah naga sangat bagus untuk kesehatan tubuh kita. Buah naga sangat cocok dikonsumsi sehari-hari dan bisa juga dikonsumsi oleh semua kalangan.
Lalu apa saja khasiat buah naga merah untuk mencegah penyakit?
Buah naga memiliki beberapa jenis yaitu jenis buah naga dengan daging berwarna merah dan kulit berwarna merah muda dan jenis buah naga dengan daging berwarna putih dengan kulit berwarna merah atau kuning. Semua jenis buah naga ini sama-sama memiliki manfaat yang luar biasa, hanya saja masing-masing sedikit berbeda tingkat kandungan nutrisinya.

Berikut ini adalah manfaat kandungan buah naga untuk kesehatan:
1. Untuk diabetes
Kadar serat dalam buah naga ini sangat tinggi dan bermanfaat untuk mencegah dan mengatasi diabetes walaupun pada dasarnya buah naga memiliki kandungan gula. Selain serat yang berfungsi untuk melancarkan pencernaan serat ini juga penting untuk mengatur dan mengontrol kadar gula darah kita. Buah naga juga memiliki kandungan vitamin B3 yang cukup banyak yang berfungsi untuk membantu mencegah dan mengatasi penyakit diabetes.

2. Pencegahan kanker
Penyakit kanker sangat berbahaya dan sulit untuk disembuhkan. Untuk itu pencegahan adalah hal yang terbaik daripada harus mengobati. Salah satu yang bisa anda lakukan untuk mencegah timbulnya kanker adalah dengan mengkonsumsi buah naga yang sangat kaya dengan vitamin C ini. Karena kandungan vitamin c ini merupakan salah satu antioksidan yang mampu mencegah rusaknya sel akibat radikal bebas yang merupakan salah satu asal mula dari terjadinya penyakit kanker. Dalam 100 gram buah naga dapat memenuhi 20% kebutuhan vitamin C harian, sedangkan dalam satu buah naga saja biasanya memiliki berat sekitar 300-500 g.

3. Menjaga kesehatan jantung
Buah naga memiliki hasiat untuk menurunkan kolesterol jahat dan sebaliknya mampu menaikkan jumlah kolesterol baik dalam tubuh manusia. Buah naga memiliki kandungan phytochemical Captin yang biasanya digunakan untuk pengobatan masalah jantung. Rada memiliki kecenderungan tekanan darah tinggi ataupun masalah jantung ada baiknya untuk mengkonsumsi buah ini secara rutin untuk selalu menjaga kesehatan jantung.
Demikian artikel singkat saya kali ini tentang manfaat dari buah naga dimana Sebenarnya masih sangat banyak sekali manfaat manfaat lain dari buah ini. Kapan-kapan untuk mengetahui manfaat manfaat yang lain.

Semoga bermanfaat untuk kesehatan tubuh kita.

0 comments:

Post a Comment

luvne.com resepkuekeringku.com desainrumahnya.com yayasanbabysitterku.com